Sejumlah siswa sekolah dasar mengikuti Ujian Akhir Sekolah Berstandar Nasional (UASBN) di SDN 07-12 di Salemba, Jakarta(4/5). UASBN dimulai hari ini dan akan berlangsung selama tiga hari. --Sebanyak 108.796 siswa Sekolah Dasar (SD) yang tersebar di 21 kabupaten/kota di Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa, 10 Mei 2011 hingga Kamis, 12 Mei 2011, mengikuti Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN). "Mereka tersebar di 4.000 sekolah dasar," kata Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga NTT, Thobias Uly, Selasa, 10 Mei 2011.
Menurut dia, Dinas Pendidikan sudah mengirimkan soal ujian ke kabupaten/kota se-NTT sejak 4 Mei lalu. Pengiriman lebih awal dilakukan untuk mengantisipasi keterlambatan. Dia menjamin seluruh soal ujian aman karena dijaga ketat oleh petugas dan aparat keamanan. "Saya menjamin tak akan ada kebocoran soal," kata Thobias.
Soal-soal ujian yang didistribusikan telah tiba di sekolah-sekolah yang melaksanakan ujian ini. Soal ujian SD meliputi mata pelajaran Matematika, Bahasa Indonesia, dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA).
Thobias mengatakan, tahun ini pihaknya menargetkan kelulusan tingkat SD mencapai 90 persen. Target ini didasari kelulusan siswa tak hanya ditentukan oleh nilai ujian nasional, tapi juga memperhitungkan nilai ujian sekolah. (Sumber TEMPO/Tony Hartawan
TEMPO Interaktif, Kupang)
No comments:
Post a Comment